Halaman

Jumat, 18 April 2014

ESRB (Entertaiment Software Rating Board)





Pernah liat simbol simbol seperti ini seteiap membeli kaset game? Tentu setiap game yang dimainkan memiliki batas usia sesuai dengan umur masing masing.
ESRB atau Entertainment Software Rating Board adalah sebuah organisasi mandiri yang menetapkan sebuah regulator seperti menetapkan regulasi pemberian umur dan konten pada sebuah game atau software. Tentu saja regulasi ini memaksa sebuah industri game untuk mengadopsi panduan advertising dan bertanggung jawab untuk prinsip online privacy untuk komputer, video game dan software yang lain di wilayah Amerika Serikat dan Kanada.

ESRB didirikan pada tahun 1994 oleh Entertainment Software Association (tadinya bernama Interactive Digital Software Association). Sampai awal tahun 2003, ESRB telah menilai 8000 judul software video game yang telah disampaikan oleh 350 publisher. ESRB mmemberi rating di sebuah video games berdasarkan isi/kontent dari video game itu sendiri.
Alasan mengapa didirikannya ESRB dikarenakan munculnya beberapa konten yang memiliki unsur kekerasan atau violence pada game seperti Night Trap, Mortal Kombat, Lethal Enforcers, dan Doom serta beberapa konten kontroversial lainnya seperti unsur seksual pada saat itu.

Mirip dengan sistem rating yang dilakukan di film (Motion Pictures Rating System), ESRB juga memberikan peringkat pada sebuah game yang berdasarkan konten dan kategori yang telah mereka buat. Tujuannya tidak lain adalah untuk membantu para penikmat atau konsumen dalam menentukan konten permainan yang sesuai dengan konsumen itu sendiri. Sistem penilaian tersebut bersifat sukarela, namun karena beberapa retail stores online maupun tidak mempunya peraturan bahwa mereka (retail stores) tidak akan atau tidak mau menjual game tanpa rating atau game yang belum terlebih dahulu mengajukan ratingnya ke ESRB maka mau tidak mau kebanyakan game telah diajukan ke ESRB untuk diberi rating. Hingga tahun 2009 yang lalu telah tercatat 18.000 game dari 350 publisher telah mendapatkan rating dari ESRB, tentu saja masih akan bertambah jumlahnya pada tahun 2010 dan tahun-tahun mendatang.

Fungsi lain dari mengetahui kategori rating game bagi orang tua adalah untuk meminimalkan dampak negatif game pada psikis dan perilaku anak. Untuk melihat kategori, selain pada kemasan cover dvd/kaset game, kita juga bisa melihatnya pada situs ESRB ( Entertainment Software Rating Board ) di
www.esrb.org. Situs ini merating game game dari berbagai platform game konsol. Akan membahas tentang ERSB. ESRB sendiri menggunakan simbol-simbol yang menggunakan penggabungan beberapa huruf abjad yang diambil dari huruf depan judul konten yang telah mereka tentukan. Hingga saat ini ESRB setidaknya telah memakai 7 simbol untuk membedakan kategori.
  • Early Childhood (3+) = Game yang diperuntukan anak usia dini, untuk usia 3 tahun keatas
  • Everyone (6+) = Game yang diperuntunkan semua orang, untuk usia 6 tahun keatas
  • Everyone 10+ = Game yang diperuntunkan semua orang, untuk usia 10 tahun keatas
  • Teen (13+) = Game yang diperuntukan anak remaja, untuk usia 13 tahun keatas
  • Mature (17+) = Game yang diperuntukan orang dewasa, untuk usia 17 tahun keatas
  • Adults Only (18+) = Game yang memiliki konten dewasa, untuk 18 tahun keatas
  • Rating Pending = Game yang belum mendapatkan hasil akhir pengkategorian dari ESRB.
Berikut ini adalah penjelasan masng masing ERSB
1. KATEGORI RATING GAME EARLY CHILDHOOD - EC
Game dengan rating Game Early Childhood merupakan game/permainan yang memang ditujukan kepada anak anak. Konten dalam game pun cukup aman untuk dimainkan oleh anak anak.

2. KATEGORI RATING GAME EVERYONE - E
Game yang berkategori rating E / Everyone merupakan game yang bisa dimainkan oleh segala usia, konten dalam game rating E biasanya mengandung unsur animasi (kartun) dengan tema kekerasan ringan, fantasi, atau penggunaan bahasa yang sedikit bebas.

3. KATEGORI RATING GAME EVERYONE 10+ - E10+
Permainan / Game dengan rating Everyone 10 + tidaklah sama dengan rating game Everyone. Everyone 10+, boleh dimainkan bagi mereka yang berusia 10 tahun keatas. Konten game yang berating E10+ mungkin kan mengandung unsur kekerasan ringan atau tema yang sugestif.

4. KATEGORI RATING GAME TEEN - T
Konten game yang berkategori rating Teen (T) umumnya cocok dimainkan bagi mereka yang telah berumur minimal 13 tahun. Game dengan Rating Teen ini mungkin akan mengandung unsur kekerasan, tema sugestif, sedikit animasi darah, humor yang cukup kasar, simulasi perjudian, dan penggunaan bahasa yang cukup kasar.

5. KATEGORI RATING GAME MATURE 17+ - M17+
Game dengan Rating Mature 17+ hanya boleh dimainkan bagi mereka yang berusia minimal 17 tahun. Konten dalam game Mature 17+ biasanya terdapat unsur unsur kekerasan yang intens, animasi darah dan mutilasi, konten dewasa (tema & adegan dewasa / seksual), dan bahasa yang kasar / vulgar.

6. KATEGORI RATING GAME ADULTS ONLY 18+ - AO18+
Konten dalam game dengan Rating Adults Only / AO hanya cocok untuk orang dewasa yakni 18 tahun keatas. Biasanya game game tersebut mengandung salah satu atau beberapa unsur berikut :
  • Adegan dan animasi kekerasan berkepanjangan.
  • Konten dan adegan dewasa yang jelas / tanpa sensor.
  • Konten perjudian dan penggunaan obat obatan terlarang atau alkohol.

7. KATEGORI RATING GAME RATING PENDING - RP
"Rating Pending" merupakan game-game yang belum mendapatkan hasil akhir pengkategorian dari ESRB. Biasanya game-game ini masih dalam periklanan dan promosi. Anda bisa menilai sendiri game yang ber"RATING PENDING" dengan mencobanya terlebih dahulu untuk bisa menentukan kategori apa yang pantas untuk game game tersebut.
DESKRIPSI ISTILAH DALAM RATING GAME

  • Alcohol Reference : Penggambaran dan referensi minuman beralkohol.
  • Animated Blood : Penggambaran darah realistis ; Perubahan warna darah.
  • Blood : Penggambaran darah.
  • Blood And Gore : Penggambaran darah atau mutilasi (potongan) bagian tubuh.
  • Cartoon Violence : Penggambaran tindakan kekerasan dalam kartun (animasi). Biasanya juga aksi dimana sang karakter terluka setelah aksi kekerasan.
  • Comic Mischief : Content yang mengandung dialog humor sugestif / melibatkan slaptick.
  • Crude Humor : Dialog / penggambaran yang melibatkan humor vulgar seperti "kamar mandi".
  • Drug Reference : Adegan / gambar / dialog tentang narkotik dan obat obatan terlarang.
  • Fantasy Violence : Tindakan kekerasan yang bersifat fantasi baik melibatkan sesama manusia maupun benda / hewan, dll.
  • Intense Violence : Penggambaran grafis kekerasan yang realistis baik aksi fisik, adegan ekstrim, penggunaaan senjata tajam / api, darah, cedera, dan penggambaran kematian manusia.
  • Mild Language : Penggunaan bahasa ringan sampai tidak senonoh.
  • Lyric : Referensi ringan sampai tidak senonoh, alkohol, kekerasan, seksualitas, narkotik dalam musik.
  • Mature Humor : Percakapan dan penggambaran humor dewasa termasuk dialog yang bertema vulgar.
  • Nudity : Penggambaran grafis ketelanjangan secara berkepanjangan.
  • Partial Nudity : Nudity yang ringan.
  • Real Gambling : Aksi penjudian dimana pemain bisa bermain judi termasuk taruhan (dalam uang nyata / mata uang).
  • Se*ual Content : Penggambaran perilaku seksual non eksplisit, bisa juga penggambaran Partial Nudity.
  • Se*ual Themes : Mengandung tema tentang tindakan seksualitas.
  • Se*ual Violence : Kekerasan seksual seperti pemerkosaan, dan tindakan kekerasan lainnya.
  • Simulated Gambl!ng : Pemain bisa bermain judi tanpa uang yang nyata atau hanya simulasi.
  • Strong Language : Penggunaan bahasa bahasa yang kuat, vulgar, eksplisit, dan kasar.
  • Strong Lyrics : Lirik yang mengandung unsur kekerasan, obat-obatan terlarang, alkohol dan konten dewasa dalam musik.
  • Strong Se*ual Content : Penggambaran eksplisit konten seksual yang kuat yang berkepanjangan (sering), termasuk juga Nudity.
  • Suggestive Themes : Tema yang provokatif.
  • Tobacco Reference : Penggambaran penggunaan atau gambar tembakau.
  • Use of Alcohol : Pemakaian dan konsumsi alkohol.
  • Use of Drugs : Penggambaran pemakaian narkotik dan obat.
  • Use of Tobacco : Konsumsi produk produk tembakau (rokok).
  • Violence : Tindakan kekerasan yang melibatkan konflik fisik yang agresif. Bisa juga berisi pemotongan berdarah.
  • Violent References : Referensi untuk tidakan kekerasan.
CONTOH CONTOH MASING MASING RATING


Beri contoh masing-masing kategori
Game Early Childhood = 
Contohnya Dora the explorer game ini ditujukan untuk anak anak dikarnakan di dalam permainan ini aman di mainkan oleh anak anak karna tidak ada unsur kekerasan tetapi kebih ke wawasan dan pengetahuan dalam pertualanagan Dora.

rating E / Everyone 
contoh Monopoli game ini ditunjukan untuk semua umur dimana dalam permainan ini memaikan tentang pengelolaan keuangan dan serta jual beli asset yang tentunya setiap langkah ditentukan oleh dadu sebagai mata nasib pemain , game ini cocok dimainkan semua umur untuk melatih bagaimana caranya bertransaksi dan berbisnis.
Everyone 10 + 
Contoh Trial fusion game ,game ini ditunjukan untuk anak usia 10 tahun keatas , game ini tidak cocok untuk umur dibawah 10 tahun dikarnakan dalam game ini terdapat aksi aksi yang berbahaya maka diperuntukan hanya untuk 10 tahun keatas karna diumur tersebut sudah dapat membedakan mana yang baik dan buruk sehingga tidak terjadinya adegan yang ditiru didunia nyata yang dapat merugikan diri sendiri
Teen 
Contoh the sims game ini di tunjukan untuk umur minimal 13 tahun karena didalam game ini mengandung sedikit kekerasan , bahasa yang kasar dan adegan semi porno .

Mature 17+ 
Contoh game GTA san andreas game terkenal ini diperuntukan untuk umur 17 tahun keatas karna didalam game ini terdapat unsur kekerasan , brutal , porno dan juga adegan adegan berbahaya seperti kebut kebutan , menggunakan senjata dll sehingga diperlukan umur 17 tahun agar mencegah prilaku mengikuti adegan yang ada digame tersebut
Adults Only 
Contoh game WORLD WARCRAFT  game ini diperuntukan untuk umur dewasa dikarnakan terdapat adegan sex , pakaian yang terbuka serta adegan sadis seperti pembantaian sehingga tidak cocok untuk usia anak  kurang dari 18 tahun.



Beri alasan mengapa suatu game A dikategorikan dalam rating A + sinopsis/screenshot dari game-nya.
sinopsis

Lost Santos
Awal mulanya di game ini, tokoh utama kita si CJ yang udah 5 tahun ninggalin san andreas ditelpon sama abangnya sweet, sweet ngasihtau si CJ klw nyokap mereka udah dibunuh, jadinya si CJ harus pulang. 

setelah diburu sama gerombolan Ballas pas dari pemakaman nyokap CJ di Los Santos, CJ mutusin kalo dia gak mau pergi ninggalin gengnya lagi, Grove Street OG, yang sejak kepergian CJ jadi geng paling terpuruk di Los Santos. Sekutunya Seville Family mutusin untuk pisah trus musuh bebuyutannya, Ballas, makin kuat dengan gabung sama gang asal meksiko, Vagos. di kota ini, si CJ, Sweet juga 2 temen yng udah dianggap keluarga kandung sama CJ, Big Smoke & Ryder berusaha keras ngebalikin taringnya Grove Street dulu, Perlahan Grove street bangkit, tetapi malah dijebak sama 2 temen dekatnya yang kerja sama sama ballas OG dan CRASH, polisi gak bener "that mean he was an asshole". disini terungkap konspirasi dan rahasia dari pembunuh nyokapnya CJ. alhasil, Grove Street yang mulai bangkit malah jatuh lagi, abangnya si CJ ditahan seumur hidup di penjara. si CJ dibawa ma Crash si polisi kotor ke luar dari Los Santos untuk ngelakuin kerjaan kotornya.

 Country side (Pedesaan)

setelah ninggalin Los Santos, si CJ yang dipaksa ngelakuin kerjaan kotornya Crash jadi ketemu kawan'' baru, , si Catalina, sepupunya si Cesar (Cesar ini pacarnya Kendl, adek perempuan CJ) & si aneh TheTruth, trus si Woozie yang nantinya jadi partner bisnis CJ. setelah nyelesain misi catalina dan balapan, CJ tanpa rencana jadi ngikut truth ke San Fiero.


San Fierro

Di kota ini CJ mulai bisnis, dari buka usaha bengkel sampe properti, trus disini dia ketemu sama Mike Toreno, yang nantinya bakalan ngebebasin Sweet setelah CJ ngelakuin perintahnya Toreno. Di San Fiero ini juga ada misi dimana CJ bakal matiin si Ryder. disini juga si CJ mulai berteman dengan Woozie, bos geng Triad. setelah nyelesain sekolah pilot, si woozie ini ngundang si CJ untuk jadi partner bisnis dragons cassino di Las Venturas.

Las Venturas

Disini CJ nambah temen lagi, disini dia punya temen baru yang namanya ken rosenberg, maccer, ken Paul dan bahkan madd dog artis terkenal yang di Los Santos udah dirampok dan dijatuhin sama CJ sendiri demi nolongin Rapper tidak berbakat, OG LOCK. di salah satu misi Las Venturas, CJ bakal bunuh officer Pulasky, orang kepercayaannya CRASH.
Setelah semua misi selesai di Las Venturas, CJ yang jadi managernya Mad dog pulang lagi ke Los Santos buat ngerebut Mansion nya mad dog dan disana CJ ngejalanin bisnis entertaintment dengan mad dog, maccer, ken paul dan rosenberg. disini juga si sweet dibebasin sama si Mike Toreno.

Apa yang membuat rating GTA San Andreas Mature (17+) dan Adult (18+) padahal gamernya rata-rata anak-anak dan remaja?
GTA San Andreas dirating khusus dewasa dikarenakan beberapa hal berikut:
- Ada pelacur, geng, dan geng pembawa narkoba
- Percakapan yang terlalu kotor seperti: (mohon maaf) fuck (kacau), motherfucker (saya tidak tahu artinya), asshole (dubur), ass (pantat), fool (payah), bitch (saya tidak tahu artinya), suck dick (hisap alat kelamin laki-laki)
- Ada Strip Club dan pedestrian yang memakai bikini
- Terdapat toko Sex Shop di Las Venturas yang dapat dimasuki atau enterable
- Hot Coffee (bersetubuh dengan pacar) yang sengaja dibuat oleh Rockstar



Sumber